Develop Aplikasi Dengan Android SDK - Eclipse

Sudah pernah dengar android? pastinya sudah, karena nama android sendiri sudah menjadi pembicaraan yang umum dan lagi naik naik daunnya sejak release android pertama kali tanggal 5 November 2007. Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.
Nah bagi yang tertarik dan hobi membuat aplikasi pastinya ingin membuat aplikasi yang nantinya akan berjalan di hp android ini. nah, untuk membuat aplikasi berbasis android, kita dapat menggunakan sdk dari android yang berjalan di DVM ( Dalvik Virtual machine ) ini. dah hasil aplikasi buatan kita nantinya kita dapat menyebarkannya melalui android market, lumayan, untuk menambah ketenaran, ataupun bisa juga di komersilkan buat cari duit ^^.
Nah ini langkah langkanya sebelum develop.


Download yang kamu butuhkan :
  1. Java 2 SDK ( Java SE ). Karena basic development buat pemrogramannya menggunakan java. namun bisa juga menggunakan bahasa C/C++. download sdk java disini.
  2. Eclipse IDE. Disarankan menggunakan Eclipse, soalnya sudah tersedia plugin yang nantinya dapat terhubung dengan emulator android. download Eclipse disini.
  3. Android SDK. Nah ini yang penting SDKnya android, dapat berjalan di berbagai platform Operating System . windows, Linux, maupun Mac. Downloadnya disini.
  4. ADT Plugin for Eclipse. Plugin ini yang nantinya akan menghubungkan antara android SDK dengan Eclipse. Downloadnya disini.
Sedot dah tuh semuanya yang dibutuhkan. kalau sudah kita lanjut ke setting.

Mulai Setting.
  1. Install Java SE.
  2. Install Eclipse bagi yang versi compiler, kalau yang versi zip udah bisa langsung dijalankan.
  3. Ekstrak Android SDK manager, dan jalankan.
  4. Di SDK manager kita belum disediakanplatform android yang digunakan. Install SDK platformnya. di Avaiable package pilih platform yang diinginkan. oh iya, installnya harus online lho, soalnya download langsung dari repository android.

  5. Buat android  virtual Device dari platform yang kita install tadi, caranya di menu Virtual Device, pilih new. Atur deh Virtual device sesuai dengan yang dibutuhkan.


  6. Setelah Virtual Device terbentuk saatnya menghubungkan eclipse dengan SDK android. Buka eclipse, di toolbar help -> install new software.
  7. Untuk mendownload ADT plugin, bisa langsung mengisikan alamat ADT tersebut ( https://dl-ssl.google.com/android/eclipse/ ) atau kita dapat mendownload dulu versi zipnya, lalu kita dapat menginstall secara offline.

  8. Setelah Install selesai, maka konfigurasi ADT ada di window -> Preference. lalu menu android. isikan path / lokasi SDK android yang telah di install / di ekstrak.

  9. selesai dah konfigurasi, tinggal buat aplikasi kita di Eclipse. Di Eclipse Pilih File -> new -> Project.
Welcome to android Developer world :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please share your opinion. :)